Forum Kerjasama Alumni Rohis (FKAR) menyelenggarakan kegiatan tahunan berupa JIFEST, yang merupakan kependekan dari Jong Islamieten Festival. Kegiatan digelar di Oktober 2020.
Tema yang diangkat adalah “Rohis is The Best Choice Ever”, ditengah pandemi covid-19 yang masih melanda, JIFEST 2020 dilaksanakan secara Virtual/Daring. Namun tetap diminati digemari oleh para pelajar muslim se-Lampung.
MTsN 1 Bandar Lampung memperoleh Juara Harapan 1 atas nama Taufiqurrohman dan Juara 1 atas nama Muhammad Al Qodri untuk cabang Lomba Murrotal.
Sedangkan untuk lomba Da’i MTsN 1 Bandar Lampung memperoleh Juara Harapan 3 atas nama Nana Sefina Istiska dan Juara Harapan 2 atas nama Asshifa.
Ketua Umum FKAR; Muarif, menyatakan, “JIFEST Virtual 2020 ini alhamdulillah tetap menjadi daya tarik bagi ratusan pelajar muslim di Lampung baik tingkat SMP/MTs ataupun tingkat SMA/SMK/MA, serta tidak mengurangi esensi dan etos semangat mereka dalam berkarya sekaligus berprestasi mensyiarkan keislaman diusia belia dengan beragam cara dan makna, merekalah generasi muda menginspirasi”.
JIFEST Virtual 2020 diikuti oleh 325 peserta, mereka terbagi 6 cabang perlombaan, antara lain;
1) Lomba Da’i
- Tingkat SMP berjumlah 27 peserta
- Tingkat SMA berjumlah 40 peserta
2) Lomba Murrotal Al-Qur’an
- Tingkat SMP berjumlah 22 peserta
- Tingkat SMA berjumlah 45 peserta
3) Lomba Menulis Surat Cinta Pada-Nya
- Tingkat SMP berjumlah 20 peserta
- Tingkat SMA berjumlah 51 peserta
4) Lomba Fotografi Islami Tingkat SMA Berjumlah 28 Peserta
5) Lomba Desain Poster Islami Tingkat SMA Berjumlah 62 Peserta
6) Lomba Cover Lagu Islami Tingkat SMA Berjumlah 30 Peserta.