MTsN 1 Laksanakan Kegiatan P5P2RA Projek 2 “Perbaiki Shalatku, Tenang Jiwaku, Sehat Ragaku”

Bandar Lampung, MTs N 1 (Humas) – Pembukaan Kegiatan P5P2RA Projek 2 Tema “Bangunlah Jiwa dan Raganya” yang bertajuk “Perbaiki Shalatku, Tenang Jiwaku, Sehat Ragaku” telah sukses dilaksanakan pada Senin, 23 Oktober 2023. Acara tersebut digelar dengan meriah di Aula MTs N 1 Bandar Lampung, dan dihadiri oleh peserta dari seluruh kelas 7 dan 8 MTs N 1 Bandar Lampung.

Ibu Hj. Apriyani, S.Ag, yang juga menjabat sebagai Koordinator Projek 2 P5P2RA, memimpin pembukaan acara dengan penuh semangat. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat menjadi tonggak penting dalam meningkatkan kualitas spiritual dan kesehatan para peserta. Ia juga mengingatkan semua peserta tentang pentingnya berwudhu dengan baik serta menjalani shalat dengan khusyuk, karena shalat adalah pondasi utama bagi kebahagiaan jiwa dan kesehatan fisik.

Acara pembukaan ini diwarnai dengan berbagai kegiatan menarik seperti motivasi dari guru dan perwakilan wali murid, serta pembagian panduan pelaksanaan projek kepada seluruh peserta. Kebersamaan dan semangat yang terpancar dari seluruh peserta menunjukkan komitmen mereka untuk bersama-sama memperbaiki shalat, meraih ketenangan jiwa, dan meningkatkan kesehatan tubuh. Dengan harapan besar, kegiatan P5P2RA Projek 2 ini akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi para peserta dan lingkungan sekitarnya. (Abu)