Bandar Lampung, MTsN 1 (Humas) – Siti Romlah selalu Plt Kepala MTsN 1 Bandar Lampung, memperkenalkan Kepala MTsN 1 Bandar Lampung yang baru Hartawan. Beliau sebelumnya adalah kepala MIN 11 Bandar Lampung. Sedangkan Sito Romlah yang semula Plt Kepala MTsN Rapat dilaksakan di ruang guru MTsN 1 Bandar Lampung, Senin (29/04/22024) pukul 13.00 WIB s.d.selesai.
Rapat dipimpin langsung oleh Siti Romlah yang sekarang telah menjabat sebagai kepala MIN 6 Bandar Lampung. Rapat ini bertujuan untuk mengenalkan sosok Hartawan akan memimpin MTsN 1 Bandar Lampung melanjutkan kepemimpinan Siti Romlah. Acara ini berlangsung dengan antusiasme yang tinggi dari peserta rapat, yang ingin mendengar rencana dan arah baru dari kepala madrasah mereka.
Dalam sambutannya, Bapak Hartawan menekankan pentingnya kerja sama dan kolaborasi antara guru, staf, dan siswa untuk mencapai tujuan pendidikan yang lebih baik. Ia juga menekankan perlunya inovasi dalam metode pengajaran dan pembelajaran agar dapat menghasilkan lulusan yang kompeten dan berkarakter. “Kita harus bersatu untuk menciptakan lingkungan belajar yang positif dan mendukung perkembangan semua siswa,” ujar Bapak Hartawan.
Selain itu, beliau juga menyampaikan rencana untuk melanjutkan program kerja Siti Romlah yang belum terealisasi. Ia percaya bahwa kegiatan-kegiatan ini dapat membantu mengembangkan bakat dan minat siswa di luar kelas. “Kita akan berusaha untuk memberikan kesempatan yang lebih luas bagi siswa untuk mengeksplorasi potensi mereka,” tambahnya.
Rapat perkenalan ini diakhiri dengan seluruh guru bersalaman dengan Siiti Romlah, dan Hartawan. Dengan semangat yang baru, MTsN 1 Bandar Lampung berharap dapat mencapai kemajuan yang signifikan di bawah kepemimpinan Bapak Hartawan. (Rini)