Pelaksanaan ANBK Hari Pertama: Fokus pada Literasi dan Survei Karakter di MTs N 1 Bandar Lampung

Bandar Lampung, MTsN 1 (Humas) – Senin, 09 September 2024 MTsN 1 Bandar Lampung menggelae Asesemen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) hari pertama setelah Senin lalu melaksanakan simulasi ANBK. Materi yang diujikan untuk ANBK hari ke-1 adalah literasi dan survei karakter. Kegiatan yang berlangsung di perpustakaan MTsN 1 Bandar Lampung ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mempersiapkan siswa menghadapi tantangan global.

Kepala MTs N 1 Bandar Lampung, Hartawan, turut meninjau langsung pelaksanaan ANBK pada hari pertama tersebut. Hartawan mengungkapkan kepuasannya terhadap persiapan yang matang, penuh persiapan, dan pelaksanaan yang lancar, serta menekankan pentingnya aspek literasi dan karakter dalam ujian kali ini. “Literasi dan karakter merupakan kunci kesuksesan siswa di masa depan, dan kami berkomitmen untuk memasukkannya dalam setiap aspek pembelajaran,” ujar Hartawan.

Dalam ANBK hari pertama ini, siswa-siswa tampak antusias dan siap mengikuti ujian dengan menggunakan perangkat yang telah disediakan. Dengan adanya ujian ini, diharapkan siswa tidak hanya menguasai materi akademik tetapi juga mengembangkan keterampilan literasi dan nilai-nilai karakter yang penting untuk kehidupan mereka.

Selama kegiatan ANBK, Hartawan juga memastikan kepada pembina IT bahwa seluruh fasilitas berfungsi dengan baik dan semua protokol keselamatan diterapkan untuk menjaga kenyamanan dan keamanan siswa. MTs N 1 Bandar Lampung terus berupaya untuk memberikan pengalaman ujian yang optimal, dengan harapan bahwa setiap siswa dapat menunjukkan kemampuan terbaik mereka. (Daris/Rini)