
Bandar Lampung, MTsN 1 (Humas) – MTsN 1 Bandar Lampung melaksanakan gladi resik untuk acara parenting dengan tema “Peran Orang Tua, Guru, dan Tenaga Kependidikan dalam Pembentukan Karakter Peserta Didik di Era Digital”. Kegiatan ini bertujuan mempersiapkan rangkaian acara utama agar berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi seluruh peserta. Gladi resik tersebut digelar di aula Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) dengan melibatkan panitia, guru, serta tenaga kependidikan.
Menurut Ketua Program Kelas Unggul, Muhaimin, kegiatan ini sangat penting untuk mempersiapkan teknis acara, mulai dari pengaturan tempat, pengecekan fasilitas, hingga simulasi penyampaian materi oleh pembicara. “Kami berharap acara ini dapat memberikan wawasan kepada para orang tua, guru, dan tenaga kependidikan tentang bagaimana mendampingi peserta didik menghadapi tantangan di era digital,” ujar beliau.
Tema parenting yang diusung menjadi relevan mengingat perkembangan teknologi yang semakin pesat, sehingga diperlukan sinergi antara orang tua, guru, dan tenaga kependidikan untuk membentuk karakter peserta didik yang berintegritas. Para peserta gladi resik pun terlihat antusias dalam menyempurnakan setiap detail acara.
Gladi resik ini juga menjadi bukti keseriusan MTsN 1 Bandar Lampung dalam mendukung pembentukan generasi muda yang tangguh dan berkarakter. Dengan persiapan yang matang, diharapkan acara utama yang dijadwalkan Kamis 23 Januari 2025 dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat besar bagi semua pihak. (Rini)