
Bandar Lampung, MTsN 1 (Humas) – Senin, 3 Februari 2025, lapangan MTsN 1 Bandar Lampung dipenuhi suasana bangga dan haru usai pelaksanaan upacara bendera. Para siswa yang telah meraih prestasi dalam berbagai ajang kompetisi menyerahkan piala dan medali kepada Kepala Madrasah, Bapak Hartawan, sebagai bentuk apresiasi atas usaha mereka dalam mengharumkan nama madrasah. Kegiatan ini disaksikan langsung oleh seluruh siswa, dewan guru, serta staf madrasah.
Dalam kesempatan tersebut, sejumlah siswa yang berhasil menorehkan prestasi di ajang Olimpiade Begawi Fest maju ke depan untuk menyerahkan medali mereka. Di bidang IPA, Salma Humaira Fitri Yani (9G) meraih medali emas, sementara Ahmad Sidiq Wahyudi (8H) meraih medali perak. Untuk bidang IPS, Hanna Kamila Yudhanto (8A) mendapatkan medali emas, dan M. Erdin SyahPutra (8J) memperoleh perunggu. Selain itu, dalam lomba Speech Contest, Febiola Maharani (9B) meraih medali perak, sedangkan Carisca Azkadina Velda (8B) mendapatkan perunggu.
Tak hanya itu, prestasi juga diraih dalam kategori Tahfidz oleh Raffi dan Faiz yang masing-masing meraih medali perunggu. Pada lomba Solo Song, Zulfia juga menyumbangkan medali perunggu. Sementara itu, tim tari kreasi MTsN 1 Bandar Lampung berhasil meraih Juara 1 dalam kompetisi tari tingkat daerah. Prestasi luar biasa lainnya diraih oleh Hanna Kamila Yudhanto (8A) yang kembali membawa pulang medali emas dalam Olimpiade Ekonomi Al-Kautsar.
Selain prestasi akademik dan seni, siswa MTsN 1 Bandar Lampung juga menunjukkan keunggulan mereka dalam bidang ekstrakurikuler. Dalam ajang perlombaan di SMAN 15 Bandar Lampung, tim kesenian MTsN 1 Bandar Lampung berhasil meraih Juara 3, sementara tim Pramuka meraih Juara Pratama Dua dalam Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) Penggalang Putri. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa siswa MTsN 1 Bandar Lampung tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga dalam kreativitas dan disiplin berorganisasi.
Kepala MTsN 1 Bandar Lampung, Bapak Hartawan, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian siswa-siswi madrasah. “Prestasi ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi yang luar biasa. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi di berbagai bidang,” ujarnya.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian membanggakan ini. Dengan semangat juang yang tinggi, MTsN 1 Bandar Lampung terus berupaya mencetak generasi unggul di bidang akademik maupun non-akademik.(Abu)