
Bandar Lampung, MTsN 1 (Humas)– Kabar membanggakan kembali datang dari MTsN 1 Bandar Lampung. Mutiara Afza Salsabila berhasil meraih Juara 1 dalam Lomba Kaligrafi pada ajang Azga Islamic Competition 2025 tingkat SMP/MTs se-Provinsi Lampung. Prestasi ini semakin mengukuhkan posisi MTsN 1 Bandar Lampung sebagai sekolah yang unggul dalam bidang seni Islam.
Lomba ini diikuti oleh peserta dari berbagai sekolah di Lampung, dengan menampilkan kreativitas dan keindahan seni kaligrafi dalam ajang bergengsi ini. Mutiara berhasil menunjukkan kepiawaiannya dalam menulis kaligrafi dengan indah, harmonis, dan penuh estetika hingga dinobatkan sebagai juara pertama.
Sebagai bentuk apresiasi atas prestasi tersebut, pada Senin, 24 Februari 2025, setelah pelaksanaan upacara bendera, dilakukan penyerahan piala kepada pihak sekolah. Kepala MTsN 1 Bandar Lampung, Hartawan, S.Pd.I., M.M., menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas pencapaian ini.
“Kami sangat mengapresiasi usaha dan kerja keras siswa kami. Semoga prestasi ini menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan minat mereka, terutama dalam seni Islam,” ujar beliau.
Keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi seluruh siswa untuk terus berkarya, berprestasi, dan membawa nama baik MTsN 1 Bandar Lampung di berbagai ajang kompetisi.(Abu)