MGMP DAN ENERGI PEMBELAJARAN DI MADRASAH

Bandar Lampung, 18 Maret 2021, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) merupakan wadah bagi guru pada mata pelajaran tertentu untuk mengkolaborasikan segenab potensi yang di miliki oleh guru sehingga mampu memberikan warna dan peran pada pembelajaran di madrasah/sekolah. Potensi guru akan terasah dan akan melengkapi peran nya sebagai guru mata pelajaran. Berbagai kegiatan yang bisa di laksanakan seperti merencanakan pembelajaran, menentukan setrategi maupun metode dalam pembelajaran sampai merancang evaluasi bagi peserta didiknya.

MTs Negeri 1 Bandar Lampung sebagai madrasah yang memeiliki 14 mata pelajaran tentunya sangatlah penting untuk mengaktifkan kegiatan MGMP agar potensi guru dan peserta didik dapat meningkat yang pada saatnya madrasah menjadi pilihan utama masyarakat.

Keberadaan MGMP ini tentunya harus memperhatikan regulasi dan ketentuan yang berlaku sehingga secara aturan dan kelengkapan administrasi terpenuhi dan secara organisasi juga terlengkapi syarat syarat nya. Beberapa hal yang harus di lengkapi adalah :

  1. Dasar Hukum/ regulasi yang berlaku
  2. AD dan ART
  3. Struktur organisasi

Jika organisasi MGMP ini bisa berjalan maka layanan pendidikan di madrasah pun akan mengalami peningkatan

Berikut adalah bahan ppt mgmp, di sini