Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bandar Lampung berkunjung ke MTsN 1 Bandar Lampung pada Kamis, 14 Juli kemarin. Kunjungan Kepala MAN 1 Bandar Lampung beserta jajarannya adalah dalam rangka mewujudkan MAN 1 Bandar Lampung menjadi salah satu Green School.
Setelah rombongan berjumpa dengan PLT Kepala Madrasah, Siti Romlah, M.Pd.I, dilanjutkan dengan peninjauan langsung ke tanaman hidroponik yang ada di halaman Madrasah.
Hidroponik (bahasa Inggris: hydroponic) adalah salah satu metode dalam budidaya menanam dengan memanfaatkan air tanpa menggunakan media tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan hara nutrisi bagi tanaman. Kebutuhan air pada hidroponik lebih sedikit daripada kebutuhan air pada budidaya dengan tanah. Hidroponik menggunakan air yang lebih efisien, jadi cocok diterapkan pada daerah yang memiliki pasokan air yang terbatas. [Wikipedia]
MTsN 1 Bandar Lampung memiliki 4 unit instalasi hidroponik masing-masing memiliki 100 mata tanam. Setiap unit terdiri dari 4 buah paralon 4 inch, dengan 25 mata tanam.
Sehari sebelumnya pada Rabu, 13 Juli 2022, Bapak Dr. H. Erjati Abbas, M.Ag (Kepala MTsN 1 Bandar Lampung periode 2013-2017) juga bertandang ke MTsN 1 Bandar Lampung. Beliau sengaja singgah ke MTsN 1 Bandar Lampung, setelah mengikuti kegiatan di Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Lampung. Pada kesempatan ini beliau juga melihat langsung dan menyatakan berminat untuk bercocok tanam menggunakan model hidropronik.